Faisal Maulana 17802244011


SPARCO 2019
”BUILD COMPETITION TO ADVANCE UNITY”

(Sleman, 8 April 2019) SPARCO adalah sebuah acara yang diselenggarakan oleh BEM KM FE Universitas Negeri Yogyakarta . Kegiatan ini memiliki tema “Build Competition To Advance Unity” yang diselenggarakan dibeberapa tempat yaitu Fakultas Ekonomi, GOR Karanggayam dan Gor UIN Sunan Kalijaga. SPARCO dilaksanakan pada tanggal 29 Maret hingga 8 April 2019.  SPARCO sendiri merupakan sebuah Kegiatan yang bertujuan untuk menyalurkan minat dan bakat seluruh mahasiswa FE UNY yang  dilaksanakan setiap tahunnya. Yang tahun ini diikuti oleh mahasiswa aktif Fakultas Ekonomi dari angkatan 2015 sampai 2019.


Acara ini akan dibagi menjadi 2 rangkaian utama, yang pertama adalah Lomba Seni yang terdiri dari (Solo Vocal, Akustik, Fotografi, Tulis Puisi, dan Desain Poster) yang dilaksanakan pada Jumat, 29 Maret 2019 pukul 14.00-20.00 WIB . Setiap Jurusan mengirimkan delegasi terbaiknya untuk mengikuti berbagai macam lomba Seni ini. Terdapat banyak pertunjukan ataupun karya dari mahasiswa yang bisa kita saksikan. Dengan banyaknya mahasiswa maupun Dosen yang menyaksikan semua pertunjukan yang ada menambah meriah Lomba Seni yang diadakan di Ruang Ramah Tamah Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.


Rangkaian acara yang kedua adalah lomba Sport yang terdiri dari ( Futsal dan Badminton) yang dilaksanakan secara terpisah pada tanggal 30-31 Maret di Gor Karanggayam untuk Badminton serta Pada tanggal 7-8 April di Gor UIN Sunan Kalijaga. Berbeda dengan lomba Seni, didalam lomba Sport menggunakan sistem perlombaan secara beregu, yang dibagi menjadi Putra dan Putri. Kegiatan yang diadakan selama 2 hari ini banyak disaksikan oleh mahasiswa Fe baik yang di Pusat maupun dari Wates. Tak hanya mahasiswa yang ikut, Dosen dari berbagai jurusan juga ikut berpartisipasi dalam Fun Futsal dengan mahasiswa. Yang diakhir lomba D3 berhasil menjadi Juara Futsal Putra dengan diikuti PADP yang menjadi Juara 2. Sedangkan Futsal Putri berhasil di menangkan oleh Manajemen yang mengalahkan Diksi di Final.


Contact Information :
Ig : @sparco2019
Faisal Maulana
(085729846849)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KORUPSI KOLUSI NEPOTISME (KKN) BUKAN WARISAN BUDAYA GENERASI MILENNIAL

Sleman, 24 Maret 2019 – Kepolisian Daerah Istimewa Yogyakarta (Polda DIY) menyelenggarakan acara Pakta Integritas. Acara tersebut merupaka...